Minggu, 15 Juli 2018

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) (Letak dan luas wilayah Indonesia)



RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah                       : ....................................................
Mata Pelajaran            : IPS
Kelas/Smt                    : VII/Satu
Materi Pokok              : Letak dan luas wilayah Indonesia
Alokasi Waktu                        : 1 Pertemuan (2JP)

A.    Kompetensi Inti
1.   Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
2.   Menunjukan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.
3.   Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata.
4.   Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

B.     Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi
Kompetensi Dasar
Indikator Pencapaian Kompetensi
3.1 Memahami konsep ruang (lokasi, distribusi, potensi,iklim,bentuk muka bumi, geologis, flora dan fauna) dan interaksi antarruang di Indonesia serta pengaruhnya terhadap kehidupan manusia dalam aspek ekonomi, sosial, budaya, dan pendidikan.
3.1.1  Menemukan letak astronomis Indonesia
3.1.2  Menjelaskan pengaruh letak astronomis Indonesia
3.1.3  Menemukan letak geografis Indonesia
3.1.4  Menjelaskan pengaruh letak geografis Indonesia
3.1.5  Menemukan batas-batas wilayah Indonesia
4.1    Menyajikan hasil telaah konsep ruang (lokasi, distribusi, potensi, iklim, bentuk muka bumi, geologis, flora dan fauna) dan interaksi antarruang Indonesia serta pengaruhnya terhadap kehidupanmanusia Indonesia dalam aspek ekonomi, sosial, budaya, dan pendidikan.
4.1.1  Mempresentasikan materi hasil diskusi tentang letak dan luas wilayah Indonesia

C.    Tujuan Pembelajaran
1.      Melalui kegiatan membaca,pengamatan peta dan diskusi peserta didik dapat menemukan letak astronomis Indonesia dengan tepat.
2.      Melalui kegiatan diskusi, peserta didik dapat menjelaskan pengaruh letak astronomis Indonesia dengan benar.
3.      Melalui kegiatan membaca, pengamatan peta dan diskusi, peserta didik dapat menemukan letak geografis Indonesia dengan tepat.
4.      Melalui kegiatan diskusi, peserta didik dapat menjelaskan pengaruh letak geografis Indonesia dengan benar.
5.      Melalui kegiatan pengamatan peta dan diskusi, peserta didik dapat menemukan batas-batas wilayah Indonesia dengan benar.

Fokus Penguatan Karakter
Sikap Spritual       : bersyukur atas ciptaan Tuhan Yang Maha Esa
Sikap Sosial          : kejujuran, kedisiplinan, kerjasama, kepedulian, toleransi,kepercayaandiri,cinta tanah air

D.    MateriPembelajaran
1. MateriPembelajaranReguler
Letak dan luas wilayah Indonesia
2. MateriPembelajaranPengayaan
Diberikan materi tambahan tentang Zona Ekonomi Eksklusif untuk menambah  pengetahuan peserta didik
3.MateriPembelajaranRemidial
Pembelajaran ulang dan diberikan soal-soal yang terkait dengan materi.

E.     Metode

1.  pendekatan  : Saintifik
2.  Metode        : tanya jawab dan diskusi
3.  Model          : Inquiry - Discovery Learning

F.     Media danBahan
1.   Media
a.   Gambar peta Indonesia dan peta dunia
b.   LCD Proyektordan laptop tayangan slide Power point (ppt) yang telahdisiapkan

2.   Bahan:  kertas lembar kerja untuk menuliskan hasil diskusi

G.    SumberBelajar :
      Kemendikbud. 2016. Buku Guru IPS Kelas VII Edisi Revisi. Jakarta:Kemendikbud: 57-61
Kemendikbud.2016. BukuSiswa IPS Kelas VII EdisiRevisi.Jakarta :Kemendikbud: 7-16
Materipelajaranips.blogspot.com/2016/03/letak-luas-wilayah-batas-wilayah.html.
 https://www.satujam.com/letak-astronomis-indonesia/ (diakses tanggal 15 Juni 2017)
http://coretan-berkelas.blogspot.com/2014/09/batas-wilayah-indonesia-sebelah-utara.html(diakses tanggal 15 Juni 2017)


H.    KegiatanPembelajaran :
Langkah
Kegiatan Pembelajaran
Waktu
Pendahuluan


-Peserta didik bersama guru saling menyampaikan salam dan berdoa
-Guru mengecekkehadiranpesertadidik
- Pesertadidikbersama guru mengkondisikan kelas
- Guru memberikan motivasi kepada peserta didik dengan menyanyikan lagu Dari Sabang Sampai Meraukae secara bersama-sama
Apersepsi:
- Mereview materi sebelumnya tentang komponen peta
- Pengenalan materi yang akan dibahas
-Tanya jawab awal tentang nama pulau di Indonesia

10 menit
Inti
55 menit
Tahap 1. Merumuskan pertanyaan
a.     Guru menyampaikantujuanpembelajaran
b.     Disajikan peta Indonesia
Peserta didik diberi kesempatan untuk menanyakan tentang apa yang diamati berkaitan dengan peta tersebut.

Tahap 2
Merencana
Pembagian kelompok diskusi : setiap kelompok 3-4 orang
Guru membagikan peta Indonesia dan Peta Dunia kepada tiap kelompok

Tahap 3 Mengumpulkan dan menganalisis data
Ø Masing-masing kelompok mendiskusikan tentang letak astronomis Indonesia dan pengaruhnya,letak geografis Indonesia dan pengaruhnya serta batas-batas wilayah Indonesia baik berupa batas darat, batas perairan maupun batas negara.

Tahap 4 Menarik Simpulan
Ø Setiap kelompok menarik simpulan dan menulis hasil diskusi

Tahap 5 Penerapan dan tindak lanjut
Ø Masing-masing kelompok mempresaentasikan hasil diskusi dan ditanggapi oleh kelompok yang lain.
Ø Peserta didik bersama guru menyimpulkan hasil diskusi.

Penutup


a)      Guru memberikesempatanuntukmenanyakanhal-hal yang belumdipahami
b)      Guru memberikan penguatan kepada siswa
c)      Peserta didik mendapatkan tugas tertulis untuk dikerjakn di rumah.
d)     Guru menyampaikanmateri yang akan di pelajariuntukpertemuan yang akandatang yaitu luas wilayah Indonesia.
e)      Siswa memimpindoadanguru mengucapkansalam
15 menit





I.       Penilaian
1.     TeknikPenilaian
a.   Sikap              : Observasi/jurnal
b.   Pengetahuan  : penugasan
c.   Ketrampilan   : kinerja proses dan produk

2.     Instrumenpenilaian
a.   Sikap (terlampir)
b.   Pengetahuan (terlampir)
c.   Ketrampilan (terlampir)

4.  Pembelajaran Remedial
Pembelajaran remedial dilakukandalampemberiantugasbagipesertadidik yang belummencapaiketuntasanbelajarsesuaihasilanalisispenilaian

5.  PembelajaranPengayaan
Berdasarkananalisispenilaian, pesertadidik yang sudahmencapaiketuntasanbelajardiberikegiatanpembelajaranpengayaanuntukperluasandan/pendalamanmateridenganmeringkasbukureferensiterkaitmateriletak dan luas wilayah Indonesia.


                                                                                                                          
                                                                                               Manyaran, ......................................
                                                                                               ……………, …………………….

                        Mengetahui
      Kepala ...........................................                                              Guru Mata Pelajaran




     ……………………………………                                 …………………………………….
     NIP. ................................................                                 NIP. ................................................




LAMPIRAN TEKNIK PENILAIAN
A.PENILAIAN SIKAP
1.         Teknikpenilaian: observasi/jurnal
2.         Instrumenpenilaiandanpedomanpenilaian

JURNAL PERKEMBANGAN SIKAP
Namasekolah               : SMP IPS Kelompok 2
Kelas/semester            : VII/Satu
Mata pelajaran             : IPS
Tahunpelajaran            : 2017/2018
No
Tanggal
Nama peserta didik
Catatan perilaku
Butir sikap
Tanda Tangan
Tindak Lanjut




























                                                                                   
B. PENILAIAN PENGETAHUAN
Kerjakansoalberikutdengansingkatdanbenar!
No
Indikator Soal
Skor
1
Tulislah letak astronomis Indonesia!
10
2
Jelaskan pengaruh letak astronomis Indonesia!
30
3
Tulislah letak geografis Indonesia!
10
4
Jelaskan pengaruh letak geografis Indonesia terhadap pola kehidupan masyarakat Indonesia!
30
5
Tulislah batas-batas wilayah Indonesia!
20

Jumlah skor
100

Kuncijawaban
1.      Letakastronomis Indonesia :
6o LU- 11o Ls dan 95o BT – 141o BT
2.      akibatletakastronomis Indonesia :
a.       curah hujan tinggi
b.      penyinaran matahari sepanjang tahun
c.       kelembabab udara tinggi
d.      mempunyai dua musim yaitu kemarau dan penghujan
3.      Letakgeografis Indonesia :
Teletak antara dua benua yaitu Asia dan Australiaia dan Samudera Pasifik
Terletak antara dua samudera yaitu samudera Hind
4.   pengaruh letak geografis terhadap pola kehidupan masyarakat Indonesia adalah di Indonesia aktivitas masyarakatnya sangat beragam mulai dari sektor pertanian, perdagangan, pertambangan,industri maupun jasa dll.
5. batas-batas wilayah Indonesia
1) Sebelah utara          : Laut Cina Selatan dan Samudra Pasifik, Malaysia
2) Sebelah timur          : Papua Nugini.
3) Sebelah selatan       : Samudra Hindia.
4) Sebelah barat          : Samudra Hindia






C. PENILAIAN KETERAMPILAN
     Berupa kinerja dan produk
LEMBAR OBSERVASI KINERJA PRESENTASI
Mata pelajaran             : IPS
Materi                          : Letak dan luas wilayah Indonesia
Kelas/semester            :VII/Satu

No
Nama siswa
Aspek Penilaian
Keaktifan menanggapi

Media yang digunakan

Penguasaan Materi

Rerata Nilai
1
2
3
4
1
2
3
4
1
2
3
4

1.














2.














3.
















Ø  Skor 4: Baik Sekali
Ø  Skor 3: Baik
Ø  Skor2: Cukup
Ø  Skor 1   : kurang

Guru Mata Pelajaran IPS
           

                                                            .......................................
                                                            NIP. ...............................




























LAMPIRAN

MATERI LETAK DAN LUAS WILAYAH INDONESIA


            Indonesia merupakan negara kepulauan. Mengapa Indonesia disebut negara kepulauan?
Sebab negara kita terdiri dari banyak pulau baik besar maupun kecil jumlah pulau di Indonesia Lebih dari 17.504 pulau, banyak bukan? Pulau-pulau tersebut terbentang dari Sabang sampai Merauke.

a.      Letakdanluaswilayah Indonesia

Secara astronomis, kepulauan Indonesia terletak pada 6oLU – 11oLS dan 95oBT – 141oBT. Berdasarkan letak astronomisnya, Indonesia memiliki ciri-ciri iklim yang khas, antara lain:
Temperatur tinggi sekitar 260° C – 280° C.
Dengan temperatur yang tinggi tersebut mengakibatkan terjadinya hujan zenithal.
Curah hujan hingga 200 mm per tahun.
Bebatuan lebih cepat lapuk.
Memiliki keanekaragaman hayati yang jauh lebih beragam dibandingkan dengan negara lain.
Gaya hidup masyarakat Indonesia yang dipengaruhi oleh iklimnya.
Credits: https://www.satujam.com/letak-astronomis-indonesia/
Akibat dari letak astronomisnya, Indonesia memiliki tiga perbedaan waktu, antara lain:
Waktu Indonesia Barat (WIB) yang meliputi Pulau Sumatera, Jawa, Kalimantan Barat juga Tengah.
Waktu Indonesia Tengah (WITA) yang meliputi wilayah Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, NTB, Bali, NTT, juga Sulawesi.
Waktu Indonesia Timur (WIT) yang meliputi wilayah Maluku juga Irian Jaya.


Credits: https://www.satujam.com/letak-astronomis-indonesia/
Adapun secara geografis, Kepulauan Indonesia terletak di antara Benua Asia dan Benua Australia serta di antara Samudra Hindia dan Samudra Pasifik.
Pengaruh letak Geografis dan astronomis Indonesia
terhadap:
a. suhu: Karena Indonesia terletak di daerah garis katulistiwa maka Indonesia hamper selalu memiliki suhu yang tinggi karena sepanjang tahun selalu kena matahari
b. Cuaca: Karena suhu di Indonesia tidak berubah-rubah maka rata-rata suhu hamper selalu sama sehingga cuaca di Indonesia tidak terlalu berbeda-beda.
c. Iklim: Karena Indonesia diapit dua benua, menyebabkan Indonesia mengalami perubahan musim setiap enam bulan sekali. Hal ini menyebabkan curah hujan yang tinggi di Indonesia, sehingga Indonesia termasuk wilayah tropis (curah hujan tinggi)
d. Musim: Letak geografis Indonesia yang berada di antara Asia dan Australia telah mempengaruhi keadaan musim di Indonesia, yaitu musim hujan, kemarau, dan pancaroba.
e. Flora: Karena Indonesia memiliki lautan dan juga pegunungan jadi Indonesia memiliki 10% lebih jenis-jenis tanaman di dunia.
f. Fauna: Karena dulu wilayah Indonesia tergabung dengan Asia, juga ada yang dengan Australia, maka fauna di Indonesia campuran dari fauna asia dan Australia.


Batas wilayah Indonesia yaitu:
Batas-batas wilayah Indonesia sebelah utara
Indonesia berbatasan langsung dengan Malaysia (bagian timur), tepatnya
disebelah utara Pulau Kalimantan. Malaysia merupakan negara yang
berbatasan langsung dengan wilayah darat Indonesia. Wilayah laut Indonesia
sebelah utara berbatasan langsung dengan laut lima negara, yaitu Malaysia,
Singapura, Thailand, Vietnam dan Filipina.

Batas-batas wilayah Indonesia sebelah barat
Sebelah barat wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia berbatasan
langsung dengan Samudera Hindia dan perairan negara India. Tidak ada
negara yang berbatasan langsung dengan wilayah darat Indonesia disebelah
barat. Walaupun secara geografis daratan Indonesia terpisah jauh dengan
daratan India, tetapi keduanya memiliki batas-batas wilayah yang terletak
dititik-titik tertentu disekitar Samudera Hindia dan Laut Andaman. Dua pulau
yang menandai perbatasan Indonesia-India adalah Pulau Ronde di Aceh dan
Pulau Nicobar di India.

Batas-batas wilayah Indonesia sebelah timur
Wilayah timur Indonesia berbatasan langsung dengan daratan Papua Nugini
dan perairan Samudera Pasifik. Indonesia dan Papua Nugini telah menyepakati
hubungan bilateral antarkedua negara tentang batas-batas wilayah, tidak
hanya wilayah darat melainkan juga wilayah laut. Wilayah Indonesia sebelah
timur, yaitu Provinsi Papua berbatasan dengan wilayah Papua Nugini sebelah
barat, yaitu Provinsi Barat (Fly) dan Provinsi Sepik Barat (Sandaun).

Batas-batas wilayah Indonesia sebelah selatan
Indonesia sebelah selatan berbatasan langsung dengan wilayah darat Timor
Leste, perairan Australia dan Samudera Hindia. Timor Leste adalah bekas
wilayah Indonesia yang telah memisahkan diri menjadi negara sendiri pada
tahun 1999, dahulu wilayah ini dikenal dengan Provinsi Timor Timur. Provinsi
Nusa Tenggara Timur adalah Provinsi yang berbatasan langsung dengan
wilayah Timor Leste, tepatnya di Kabupaten Belu. Selain itu, Indonesia juga
berbatasan dengan perairan Australia. Diawal tahun 1997, Indonesia dan
Australia telah menyepakati batas-batas wilayah negara keduanya yang
meliputi Zona Ekonomi Ekslusif (ZEE) dan batas landas kontinen.













LEMBAR KERJA
KELOMPOK : ......
ANGGOTA KELOMPOK :
1.
2.
3.
4.
5.

ORIENTASI
JAWABAN
Letak astronomis Indonesia



Pengaruh letak astronomis Indonesia






Letak geografis Indonesia




Pengaruh letak geografis Indonesia







Batas sebelah barat



Batas sebelah selatan



Batas sebelah timur



Batas sebelah utara



Tidak ada komentar:

Posting Komentar